Merasa Tersaingi dan Kekurangan User dari beberapa jejaring sosial sebelumnya ahirnya Pada hari Selasa, tanggal 28 Juni 2011, Google secara resmi meluncurkan situs jejaring sosial dengan nama Google Plus. Tentunya situs ini nantinya akan bersaing dengan situs jejaring sosial yang sudah sangat terkenal selama ini, yaitu facebook dan twitter.
Saat ini Google Plus masih dalam tahap percobaan yang berarti bahwa hanya beberapa pengguna saja yang masih dapat mengaksesnya. Google Plus nantinya dapat dikunjungi dialamat plus.google.com
Google Plus akan mempunyai banyak fasilitas yang diharapkan dapat bersaing dan lebih lengkap dari pada di Facebook atau Twitter. Beberapa fasilitas tersebut diantaranya adalah Google+ Circle (Lingkaran) yang berfungsi untuk membuat sebuah group dimana kita nantinya dapat memisahkan teman secara berkelompok.Tentu dengan keberadaan Jejaring sosial yang ini lebih bagus dari jearing sosial sebelumnya Orkut,Google wave, Google Buzzdimana traffic rank yang jauh sekali di bandingkan dengan facebook dan twitter.
Kemudian, Google+ Photos untuk mengupload atau meletakkan foto, dan Google+ sparks yang dapat digunakan untuk menawarkan sharing cerita, video dan foto. Selanjutnya, Google+ stream yang berfungsi seperti newsfeed di facebook.
Fasilitas lainnya adalah Google+ huddle dimana kita dapat chat dengan satu grup atau kelompok. Dan fasilitas terpenting adalah failitas yang sampai saat ini belum dimiliki oleh pesaingnya facebook dan twitter, yaitu Google+ Hangouts (Nongkrong), dimana dapat berfungsi untuk melakukan video chat dengan satu atau banyak orang sekaligus. Gabung di plus.google.com
0 comments: